Jum'at, 30 Januari 2026
 
Ketua PC GP Ansor Bengkalis Tegaskan Dukungan Polri Tetap di Bawah Presiden

|
Kamis, 29 Januari 2026 - 20:05:21 WIB
TERKAIT:
   
 

Riaueksis.com

Bengkalis — Ketua Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Bengkalis, Wira Sugiarto, menegaskan bahwa Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) harus tetap berada di bawah kendali Presiden sesuai dengan konstitusi yang berlaku di Indonesia.
Menurut Wira, posisi Polri yang berada langsung di bawah Presiden merupakan amanat Undang-Undang dan menjadi bagian penting dalam menjaga stabilitas keamanan serta netralitas institusi kepolisian. Ia menilai, wacana atau pandangan yang berupaya menarik Polri ke luar dari garis komando Presiden berpotensi menimbulkan kebingungan dan melemahkan sistem ketatanegaraan.


“Polri adalah alat negara yang bertanggung jawab langsung kepada Presiden. Ini sudah jelas diatur dalam undang-undang, sehingga tidak perlu lagi diperdebatkan,” ujar Wira Sugiarto

Wira juga menyampaikan bahwa GP Ansor sebagai organisasi kepemudaan yang berkomitmen pada nilai-nilai kebangsaan akan selalu mendukung Polri dalam menjalankan tugasnya menjaga keamanan, ketertiban, serta keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Ia berharap seluruh elemen masyarakat dapat mendukung Polri agar tetap profesional, netral, dan fokus pada pelayanan kepada masyarakat, tanpa terpengaruh oleh kepentingan politik atau kelompok tertentu.


“Dukungan kepada Polri harus diarahkan agar institusi ini semakin kuat, profesional, dan dipercaya oleh masyarakat, dengan tetap berada dalam koridor konstitusi,” tutupnya






Berita Lainnya :
 
  • Bersama Kodam XIX/TT, PWI Riau Dorong Profesionalitas Jaga Stabilitas dan Keutuhan NKRI
  • Ketua PC GP Ansor Bengkalis Tegaskan Dukungan Polri Tetap di Bawah Presiden
  • Sosialisasikan Call Center 24 Jam ke PWI, Kombes Pandra: Polda Riau Depankan Pelayanan Humani
  • Genap 3 Tahun Beroperasi, PT APGWI Berhasil Tingkatkan Produksi Wilayah Kerja West Kampar
  • Presiden Prabowo Siap Hadir di HPN 2026 Banten
  • Cegah Listrik Padam di Sumatra, PLN Minta Gubernur Sumsel Buka Jalan Truk Batubara di Lubuk Linggau
  • Pemko Pekanbaru Terapkan Layanan Puskesmas hingga Malam, Wako: Pasien Tak Boleh Ditolak
  • IM3 Umumkan Pemenang Pesta Hadiah IMPoin 2025, Apresiasi Loyalitas Pelanggan Setia dari Seluruh Indonesia
  • Pengelolaan Sampah Jalan Protokol di Pekanbaru Diambil Alih DLHK
  •  
     
     
    >> Berita Terpopuler
    Jumat, 14 Januari 2022 - 18:05 WIB
    Gempa Goncang Jakarta, Warga Sempat Panik
    Senin, 05 Desember 2022 - 21:05 WIB
    Camping di Desa Gema serasa di New Zealand
    Kamis, 10 Februari 2022 - 12:47 WIB
    Ini Penyebab Harimau Mengganas di Indragiri Hilir
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved