Kamis, 15 Januari 2026
 
Satgas Pramuka Peduli Kwarcab Pekanbaru, Buka Posko Peduli Banjir Sumatra

Derry |
Kamis, 11 Desember 2025 - 23:16:52 WIB
Foto: ist
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU,Riaueksis.com-
Setelah dilantik oleh Ketua Kwarcab kota Pekanbaru, Kak Hj. Sulastri A, S.Sos., MH, pada hari Sabtu 6 Desember 2025 di lapangan bukit Pekanbaru, Satgas Pramuka Peduli Kwarcab kota Pekanbaru dibawah komando kak H. Ian Tanjung,  S.Sos., SH., MH, langsung bergerak!

Setelah melakukan rapat koordinasi mendadak pada hari Senen, 8 Desember 2025 di Wareh Kopi jl. Arifin Ahmad, Satgas Pramuka Peduli Kwarcab Pekanbaru mulai , Selasa, 9 Desember 2025 mendirikan posko di jalan Sudirman dan di mall MPP, dibawah komando harian posko, kak Denny Boy, kak Riki Fernando dan kak Febri Andi.

InsyaAllah hari ini akan di launching nomor rekening khusus untuk bantuan.

Penggalangan Dana Melibatkan Pramuka yang ada Gugus depan/Sekolah dan juga Unit Pramuka Peduli yang ada di Kecamatan, untuk bersama sama bergerak sebagai bentuk kepedulian Keluarga Besar Gerakan Pramuka Kwarcab Kota Pekanbaru kepada saudara saudara kita yang tertimpa Bencana Hidrometeorologi.

Juga berkolaborasi bersama dengan Dinas dan Badan yang ada dilingkungan Pemerintahan kota Pekanbaru antara lain Dinas Pendidikan, Dinas Pemadam Kebakaran, Badan Penanggulangan Bencana, Dinas Sosial dan lain-lain.

Juga bersama organisasi PMI Kota Pekanbaru, Riau Care Indonesia dan Komunitas Sahabat TNI Polri DPD Riau.

Bagi masyarakat yang ingin memberikan bantuan berupa mie instan, beras, air mineral dan lain-lain, dapat menghantarkan langsung ke kedua posko di atas. Dan bagi relawan serta organisasi lain, silakan bergabung.***






Berita Lainnya :
 
  • Antisipasi Karlahut, Koramil Mandau Giat Patroli Pantau Kawasan Rawan Terbakar
  • Dua Pria Berhasil Ditangkap,Kapolsek Rokan IV koto, IPTU Dodi Ripo Saputra: Ini Komitmen Kami Berantas Narkoba
  • Komisi I DPRD Riau Segera Bentuk Pansel untuk Gesa Seleksi KI dan KPID
  • Tahun Ini Pemprov Riau Mulai Bebaskan Lahan Flyover Simpang Panam
  • Pemko Pekanbaru Buka Persimpangan Jalan Nangka - Paus  Untuk Urai Kemacetan
  • Tampil Cantik Dengan Kebaya Laboh Kekek, IKWI Riau ikut sukseskan  Rekor Muri Tari Zapin 
  • SF Hariyanto,    Perlebaran Jalan Subrantas,Cut Nyak Dien dan Sisingamagaraja, Dimulai Tahun Ini.
  • Persiapan HPN 2026, Pemprov Banten dan Panitia Gelar Rapat Koordinasi
  • Trafik Melonjak Double Digit, Indosat Jaga Keandalan Jaringan di Periode Tahun Baru
  •  
     
     
    >> Berita Terpopuler
    Jumat, 14 Januari 2022 - 18:05 WIB
    Gempa Goncang Jakarta, Warga Sempat Panik
    Senin, 05 Desember 2022 - 21:05 WIB
    Camping di Desa Gema serasa di New Zealand
    Kamis, 10 Februari 2022 - 12:47 WIB
    Ini Penyebab Harimau Mengganas di Indragiri Hilir
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved