Senin, 31/08/20
 
Google Akan Merilis Ponsel Pintar 'Google Pixel' Terbaru

ma | Ekonomi
Sabtu, 26/08/2017 - 23:56:09 WIB
ilustrasi
TERKAIT:
   
 
Jakarta (RiauEksis.Com) - Google dikabarkan akan segera merilis ponsel pintar Google Pixel terbaru. Laman Fortune menyebutkan, keberadaan ponsel Pixel 2 dan Pixel 2L akan hadir pada 5 Oktober 2017 mendatang. Kedua ponsel tersebut akan dilengkapi prosesor paling cepat di dunia yang tidak ditemukan pada ponsel pintar lain.

Peluncuran Pixel 2 dan Pixel 2L memang cenderung cukup lama. Keduanya sudah diperkenalkan Google satu tahun sebelumnya, tetapi baru dirilis tahun ini.

Selain prosesor terbaru, Snapdragon 836 SoC akan memperkuat ponsel. Namun ada pula rumor menyebutkan kedua ponsel bisa ditanam dengan Snapdragon 835 atau 836.

Berdasarkan banyak informasi, Snapdragon 836 merupakan chip dengan teknologi hemat daya baterai serta cepat mengisi ulang. Chip juga meningkatkan kecepatan seperti menggunakan central processing unit (CPU) pada komputer. Bahkan dari segi tampilan, Google membuatnya secanggih notebook dengan kecepatan graphic processing unit (GPU).

Beberapa sumber juga menyebutkan, Pixel 2 mengalahkan jenis ponsel lain, di antaranya Samsung Galaxy Note 8. Diketahui, Galaxy Note 8 merupakan ponsel pintar paling canggih tahun ini namun hanya menggunakan Snapdragon 835.

Pixel 2 juga akan memiliki kamera ganda di bagian depan. Namun belum ada informasi mengenai harga dan ketersediaan ponsel. (re)






Berita Lainnya :
 
  • Hendry CH Bangun lantik Kepengurusan PWI Kaltim, Zufra Irwan: Bentuk Ketidakpatuhan terhadap Keputusan Dewan Kehormatan PWI Pusat
  • Golkar – PKS Resmi Berkoalisi di Pilgubri 2024, Syamsuar-Mawardi Calon Pertama yang Siap Berlayar
  • Razia Kampung Narkoba Panger, Ratusan Personil Tim Gabungan Amankan 7 Pelaku Narkoba
  • Terkait Persoalan di PWI Pusat Rapat Pleno PWI Riau Minta Dilaksanakan KLB
  • PWI Riau dan PHR Taja Workshop conten creator
  • Jadi Partai ke-9 PKS Resmi Merapat Ke Pasangan Kasmarni - Bagus Santoso pada Pilkada Bengkalis.
  • Rapat Pleno PWI Pusat Tunjuk Zulmansyah Sekedang Plt Ketum PWI
  • Bantu Awasi Pekerjaan di Blok Rokan dan Hasilkan Efisiensi, PHR Beri Penghargaan ke Kejati Riau
  • Komisi IV Sidak PT Sumatera Kemasindo, Diduga Adanya Pencemaran Limbah
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved