Senin, 31/08/20
 
JK Tidak Dapat Bocoran Nama Cawapres Pendamping Jokowi Di Pilpres 2019

Putra | Politik
Rabu, 25/07/2018 - 10:07:39 WIB
Jokowi
TERKAIT:
   
 
RiauEksis.com, Jakarta - Nama cawapres Jokowi yang disepakati 6 ketum parpol masih misterius.

Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketum Golkar Airlangga Hartarto, Ketum NasDem Surya Paloh, Ketum PPP Romahurmuziy, Ketum PKB Muhaimin Iskandar dan Ketum Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) berjumpa dengan Jokowi di Istana Kepresidenan Bogor pada Selasa (23/7/2018) malam. Saat itu, 6 ketum parpol menyodorkan 1 nama cawapres ke Jokowi.

"Lho, dia langsung terkejut," kata OSO di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, seperti dikutip detik.com, Selasa (24/7/2018).

Meski terkejut, Jokowi menerima nama yang disodorkan para ketum. Hal itu, sebut OSO, terlihat dari gestur dan tawa Jokowi.

"Langsung dia hi-hi-hi...," ujar OSO sambil menirukan gaya Jokowi tertawa dengan menaik-turunkan pundak. 

"Ya, kalau sudah begitu berarti dia terima," imbuhnya.

Di sisi lain, JK mengaku belum mendapat bocoran soal isi pertemuan maupun nama cawapres yang disepakati oleh 6 ketum parpol. Itu karena JK tidak diajak dalam pertemuan. 

"Saya tidak tahu, karena saya tidak hadir di pertemuan tersebut," kata JK di kantor Wapres, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Selasa (24/7/2018).

Dari respons 2 tokoh tersebut, siapa sebenarnya nama cawapres yang disodorkan 6 ketum parpol? ****(ptr)





Berita Lainnya :
 
  • Golkar – PKS Resmi Berkoalisi di Pilgubri 2024, Syamsuar-Mawardi Calon Pertama yang Siap Berlayar
  • Razia Kampung Narkoba Panger, Ratusan Personil Tim Gabungan Amankan 7 Pelaku Narkoba
  • Terkait Persoalan di PWI Pusat Rapat Pleno PWI Riau Minta Dilaksanakan KLB
  • PWI Riau dan PHR Taja Workshop conten creator
  • Jadi Partai ke-9 PKS Resmi Merapat Ke Pasangan Kasmarni - Bagus Santoso pada Pilkada Bengkalis.
  • Rapat Pleno PWI Pusat Tunjuk Zulmansyah Sekedang Plt Ketum PWI
  • Bantu Awasi Pekerjaan di Blok Rokan dan Hasilkan Efisiensi, PHR Beri Penghargaan ke Kejati Riau
  • Komisi IV Sidak PT Sumatera Kemasindo, Diduga Adanya Pencemaran Limbah
  • Ketua DPRD Pekanbaru Hadiri Penanaman Bibit Pohon Dalam Rangka Raker Komwil 1 Apeksi 2024
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved