Senin, 31/08/20
 
Rahmad Asri Penyandang Disabilitas Merasa Terharu Usai Menerima SK PPPK dari Pj Gubernur Riau

|
, - WIB
Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto (kiri) bersama penerima SK PPPK, Rahmad Asari, di Gedung Daerah, Jalan Diponegoro, Pekanbaru, Rabu (19/6).
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU. Riaueksis. Com - Sebanyak 569 tenaga honorer di Pekanbaru merasa senang bercampur haru. Setelah penantian panjang, akhirnya mereka menerima Surat Keputusan (SK) pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) di lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau.

Penyerahan SK PPPK diserahkan langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri), SF Hariyanto di Gedung Daerah, Jalan Diponegoro, Pekanbaru, Rabu (19/6). Adapun SK PPPK Pemprov Riau di Pekanbaru yang diserahkan sebanyak 569 orang. Dengan rincian 326 SK PPPK tenaga guru, 135 tenaga kesehatan dan 108 tenaga teknis. 

Sebelum menyerahkan SK, terlebih Pj Gubri menyapa para penerima SK PPPK. Para penerima SK tersebut, mengaku sangat bangga bisa diangkat menjadi PPPK Pemprov Riau akhirnya terwujud. 

"Bagaimana Bapak dan Ibu senang menerima SK PPPK," tanya Pj Gubri SF Hariyanto dan disambut senang oleh PPPK. Hari ini ada 569 SK yang kita serahkan di Pekanbaru. Untuk kabupaten kota lainnya nanti kita serahkan langsung ke daerah," kata Pj Gubri. 

SF Hariyanto menjelaskan alasan sedikit keterlambatan penyelesaian dan penyerahan SK PPPK. Hal ini karena ada beberapa kendala, seperti kesalahan administrasi dan penempatan. 

"Alhamdulillah tadi sudah kita serahkan SK PPPK Pemprov Riau di Pekanbaru. Tadi saya tanya ada yang sudah mengabdi sebagai honorer belasan tahun, ada juga tenaga kesehatan di RSUD Arifin Achmad mengabdi 20 tahun sebagai honorer. Karena itu, saya berharap semoga mereka dapat bekerja dengan baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat," tandasnya.

Satu di antara penerima SK PPPK, bernama Rahmad Asari mengaku senang, lantaran bisa diangkat menjadi PPPK di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau. Dia menyampaikan terima kasih kepada Pj Gubri, SF Hariyanto.

"Tentunya saya merasa senang, terharu dan bangga bisa diangkat menjadi PPPK di lingkup Pemprov Riau. Saya diterima di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Riau. Terima Kasih Bapak Pj Gubenur Riau, SF Hariyanto yang telah menyerahkan SK PPPK kami," ucapnya.

Pria usia 33 tahun itu, menceritakan bahwa sejak tahun 2016 lalu, ia sudah bekerja sebagai pegawai honorer di SMKN 1 Rambah Hilir, pada bagian Tata Usaha. Kemudian, pada tahun 2023, dia mencoba keberuntungan dengan ikut tes penerimaan PPPK Pemprov Riau.

"Saya ikut tes PPPK pada tahun 2023 di Rumbai, Pekanbaru, melalui jalur umum untuk penyandang disabilitas. Sebelumnya, pada tahun 2016 saya berkerja menjadi pegawai honorer pada bagian Tata usaha, sebagai Operator Dapodik di SMK N 1 Rambah Hilir, Rokan Hulu," ucap Rahmad.**






Berita Lainnya :
 
  • DPRD Pekanbaru Terima Audiensi PWI, Harap Komunikasi Efektif untuk Majukan Kota
  • Luna Agustin Terpilih Aklamasi Jadi Ketua SMSI Riau. Ini Pesan Pj Gubri
  • PHR Tingkatkan Kapasitas Masyarakat Desa Bukit Batu Menuju Destinasi Unggulan di Pesisir Riau
  • Buka Musprov I SMSI Riau, Pj Gubri Ajak Media Ciptakan Suasana Kondusif dimasa Kampanye Pilkada Serentak
  • Cooling system Kapolsek Rumbai Kunjungi Lapas Narkotika kelas II
  • Bom Molotov Redaksi Jubi Papua Teror Terhadap Demokrasi dan Kebebasaan Pers
  • Musprov I SMSI Riau Digelar Besok, Ini Nama-Nama Berpeluang Jadi Ketua
  • Pelantikan PWI Jaya 2024-2029, Panda Nababan: PWI Harus Kembali Disegani
  • Optimasi Pemboran Metode Intermediateless di Lapangan Bangko, PHR Hemat Miliaran Rupiah Biaya Operasi
  •  
     
     
    Selasa, 26 Oktober 2021 - 18:43:32 WIB
    Tampil Percaya Diri, Timnas Indonesia U-23 Berhasil Tumbangkan Australia di Kualifikasi Piala Asia 2021
    Senin, 13 Maret 2017 - 15:36:31 WIB
    Tepung Sagu Dapat Sembuhkan Sakit Maag...Ini Resep dan Cara Membuatnya
    Senin, 29 Agustus 2016 - 19:36:49 WIB
    Rupanya Seperti Ini Cara Tes Keperawanan Calon Polwan, Duh Ngerinya..
    Selasa , 12 Januari 2022 - 09:08:34 WIB
    "Komunis sudah Masuk Hampir Seluruh Sendi Bernegara"
    Rabu, 03 Oktober 2018 - 09:07:42 WIB
    Sandiaga Uno Berpendapat Ratna Sarumpaet Dalam Keadaan Diancam
    Jumat, 22 Oktober 2021 - 16:29:53 WIB
    Tampil Menyakinkan Skuad Garuda Indonesia Unggul 2-0 Atas Nepal
    Rabu, 25 Januari 2017 - 00:37:58 WIB
    Inilah Nama 11 Raja Yang Pernah Bertahta di Kerajaan Gunung Sahilan, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau
    Selasa, 06 Desember 2016 - 19:15:37 WIB
    Indonesia Istimewa
    Kapal Kargo Star 50 Buatan Indonesia Ini Menjadi Primadona Bagi Pasar Internasional
    Selasa, 17 Juli 2018 - 20:42:25 WIB
    Arsene Wenger: Saya Menyesal Telah Mengorbankan Segala Yang Saya Lakukan
    Selasa, 24 Juli 2018 - 15:26:53 WIB
    Lionel Messi Gabung Inter Milan Susul Christiano Ronaldo Ke Seri A?
    Sabtu, 23 Oktober 2021 - 18:46:45 WIB
    Shin Tae Yong Mampu Membawa Kemenangan Bagi Indonesia Saat Melawan Australia Kualifikasi Piala Asia U-23
    Jumat, 12 Oktober 2018 - 20:27:48 WIB
    Pengemudi Taksi Online Ini Buat Dinding Anti Begal
    Minggu, 22 Maret 2020 - 22:09:21 WIB
    WHO Tegaskan Chloroquine Obat COVID-19 Adalah Hoax
    Rabu, 18 Agustus 2021 - 11:08:40 WIB
    The Minions Bakal Dipecah, Berikut Kandidat Terkuat Untuk Kevin Sanjaya
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved