Senin, 31/08/20
 
Badan Kepegawaian Negara (BKN) Merilis Lokasi Ujian Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2018

Putra | Nasional
Kamis, 25/10/2018 - 14:11:39 WIB
Ilustrasi
TERKAIT:
   
 
RiauEksis.com - Badan Kepegawaian Negara (BKN) merilis lokasi ujian calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2018. Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dimulai pada 26 Oktober sampai 17 November 2018.

Mengutip data BKN, Kamis (25/10/2018), lokasi ujian CPNS 2018 tersebar di beberapa provinsi. Lokasi ujian CPNS di Aceh terdapat di 9 titik. Kemudian di Provinsi Sumatera Utara tersebar di 14 titik.

Di Sumatera Barat terdapat 5 titik lokasi ujian CPNS dan di Riau terdapat 6 lokasi tes CPNS, kemudian di Kepulauan Riau terdapat 5 lokasi tes.

Untuk Bangka Belitung terdapat 5 titik tes CPNS diikuti Jambi sebanyak 3 titik dan Sumatera Selatan dengan jumlah yang sama. Di ujung selatan Sumatera, Lampung terdapat 4 lokasi tes CPNS dan di Bengkulu terdapat 2 lokasi tes.

Di DKI Jakarta terdapat 9 titik tes yang tersebar di beberapa kotamadya. Di Jawa Barat sendiri ada 7 titik lokasi tes yang terdapat di beberapa kabupaten/kota. Kemudian di Banten terdapat 3 lokasi tes.

Tak ketinggalan di Jawa Tengah terdapat 7 lokasi tes yang tersebar di beberapa kota dan kabupaten dan di Yogyakarta terdapat 3 lokasi tes. Lokasi tes di Jawa Timur sendiri terdapat di 16 titik dengan sebaran dari Surabaya hingga Banyuwangi.

Lokasi ujian CPNS juga tersebar di Kalimantan, Bali, Sulawesi, Maluku, hingga Papua.****(ptr)





Berita Lainnya :
 
  • Semangat Berbagi PHR, Wujud Syukur atas Keberhasilan Tajak Sumur Eksplorasi Pinang East
  • Ini Pesan Kapolda Riau Saat Safari Ramadhan di Masjid Muthmainnah
  • Bupati Kasmarni Khatam Bersama Para Santri Penghafal Qur'an
  • Polda Riau Gelar Rapat Lintas Sektoral Operasi Ketupat Lancang Kuning 2024
  • Indosat Ooredoo Hutchison Ajak Masyarakat Bersama Rayakan Indah Ramadan Lewat Gerakan Sosial dan Pemberdayaan Ekonomi Lokal
  • Ditresnarkoba Polda Riau Gerebek Rumah di Pangeran Hidayat Pekanbaru, Puluhan Butir Pil Extasi di Amankan
  • Konservasi Gajah PHR Mendunia, Raih Green World Environment Awards 2024 di Brasil
  • Bupati Bengkalis Serahkan LKPD Unaudited Tahun 2023 ke BPK RI Riau
  • PT SPR Serahkan Laporan Tahunan Tatakelola Informasi Publik ke KI Riau
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved