Senin, 31/08/20
 
LIPI: Bau Tak Sedap Seharusnya Menyingkirkan Sumbernya, Bukan Diberi Pewangi

Putra | Nasional
Sabtu, 28/07/2018 - 11:57:37 WIB
Kali item
TERKAIT:
   
 
RiauEksis.com, Jakarta - Terkait bau tak sedap dari kali item, seharusnya Pemprov DKI menyingkirkan sumber pencemaran, bukan memberi cairan pewangi.

"Sebenarnya permasalahan yang harus diatasi itu sumber pencemarnya. Walau diberi pewangi apa pun, sama saja, akan timbul bau," kata pakar limnologi LIPI Prof Gadis Sri Haryani kepada detikcom, Sabtu (28/7/2018).

Gadis menjelaskan pencemaran yang terjadi di Kali Item bisa saja datang dari limbah rumah tangga dan industri rumah, seperti sabun, mandi-cuci-kakus, hingga limbah makanan dari katering dan warung. Menurut Gadis, hal itulah yang harusnya disingkirkan.

"Itu yang harus diatasi," tambahnya.

Menurut Gadis, cara yang paling masuk akal menghilangkan bau di Kali Item adalah memperbanyak penggunaan nano bubble dan aerator.

"Mungkin ini cari solusi yang cepat untuk hilangkan bau misalnya menggunakan nano bubble, aerator, karena ada bakteri juga yang bahan organik. Sebenarnya menggunakan aerator itu yang urgen. Untuk saat ini, sebenarnya mencari sumber pencemarannya itu," tuturnya.

Pemprov DKI Jakarta sebelumnya mencoba upaya lain untuk menangani persoalan bau Kali Item. Cairan penghilang bau atau pewangi juga akan dipakai.

"Salah satunya melakukan penyemprotan atau dengan bahan cairan untuk mengurangi bau. Dengan bahan cairan, mereka punya supaya mengurangi bau di situ," kata Kepala Dinas Sumber Daya Air DKI Teguh Hendrawan di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Jumat (27/7).

"Iya (pewangi)," kata Teguh saat ditanya cairan yang dimaksud itu ialah pewangi.****(ptr)





Berita Lainnya :
 
  • Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop ''Publisher Rights'' Bersama Ketua Dewan Pers
  • Camat Mandau Dorong Pembentukan DPW IKA Plus Bengkalis, Freddy Antoni Terpilih Sebagai Ketua
  • Rumah Sakit Alihkan Pasien Belum Aktif UHC ke Umum, Diskes Pekanbaru Ancam Putus Kerjasama
  • Pemkab Bengkalis Terus Pacu Percepatan Pembangunan Jembatan Bengkalis-Bukit Batu
  • Bupati Kasmarni Harap Kepala Sekolah Fokus dan Optimalkan Kinerja Demi Kemajuan Pendidikan
  • Taklimat Akhir Audit Kinerja Itwasda Polda Riau, Kapolda: Kalau Tidak Betul Segera Ganti
  • Kapolda Riau :" Banggalah Jadi Wartawan, Karena Wartawan itu Orang -Orang Cerdas"
  • Bupati Kasmarni Hadiri Pembukaan MTQ Tingkat Provinsi Riau di Dumai
  • Pj Gubri SF Hariyanto Minta BRS dari BPS Jadi Acuan Pengambilan Kebijakan Ekonomi
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved