Senin, 31/08/20
 
Anies Baswedan dan Wagub DKILakukan Salat Ghaib untuk Emmeril

Derry | Nasional
Sabtu, 04/06/2022 - 13:20:13 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan -( ist)
TERKAIT:
   
 
JAKARTA - Emmeril Khan Mumtadz, Putra sulung Ridwan Kamil, hingga saat ini belum ditemukan pasca tenggelam di sungai Aare, Swiss beberapa hari lalu. Bahkan kini mulai dilakukan salat ghaib putra Gubernur Kawa Barat tersebut. Salat ghaib juga dilakukan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan Wakilnya Ahmad Riza Patria.

Anies melaksanakan salat ghaib untuk Emmeril Khan Mumtadz, di Masjid Balaikota DKI Jakarta, Jumat 3 Juni 2022. Salat ghaib dilaksanakan setelah selesai ibadah salat Jumat.

Sebagai informasi, Anies Baswedan menyerukan kepada seluruh masjid di Jakarta agar melaksanakan salat ghaib hari ini untuk mendoakan Emmeril Khan Mumtadz atau Eril, yang hingga kini belum ditemukan.

Dikutip dari laman Instagramnya, Anies mengatakan hal tersebut sesuai dengan anjuran Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Barat serta keputusan keluarga besar dari Ridwan Kamil.

Kepada seluruh kaum muslimin di Jakarta, kami mengajak marilah kita mendirikan shalat ghaib siang ini dan mendoakan ananda Eril sesuai tuntunan agama kita," tulis Anies, Jumat 3 Juni 2022.

Selain itu, Dewan Masjid Indonesia (DMI) DKI Jakarta mengeluarkan seruan melalui pesan singkat kepada seluruh pengurus masjid di wilayahnya untuk melaksanakan imbauan tersebut.

"Alhamdulillah dari DMI dan KORPRI DKI Jakarta mengeluarkan imbauan kepada Ketua serta jamaah masjid," ujar Gunas Muhdianto, Kepala Biro Pendidikan Mental dan Spiritual (Dikmental) DKI Jakarta,Jumat 3 Juni 2022.**




Berita Lainnya :
 
  • PHR Berhasil Tambah Produksi Minyak dari Lapangan Tua Blok Rokan
  • Wiwik Widaningsih dan Pengurus PWI Siak Periode 2023-2026 Resmi Dilantik
  • Yayasan Kemala Bhayangkari Polda Riau Gelar Syukuran HUT ke-44 dan Dukung Program Generasi Emas 2045
  • PWI Riau Terima Surat Dukungan Resmi untuk HPN 2025 Oleh Pemprov Riau
  • Antusias Siswa SMA Pekanbaru Mengenal Asal Usul Migas Lewat PHR Journey Room
  • Buka Perlombaan PP-PAUD se-Provinsi Riau, Berikut Pesan Adrias Hariyanto
  • Munas BEM SI Ke-XVII, Kapolda Riau : Momentum Calon Pemimpin Masa Depan Berdiskusi untuk Bangsa dan Negara
  • Sepakat Lahirkan Kembali BUMD, Pansus BLJ Optimis Terbitkan Perda Baru
  • Sesuai Mekanisme yang Berlaku, Rekomendasi DPRD diterima oleh Pemkab Bengkalis
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved