Senin, 31/08/20
 
Hari Ini Penjualan Minyak Goreng Curah Rp11.500/Liter Resmi Diberlakukan

| Nasional
Selasa, 01/02/2022 - 13:24:31 WIB
Minyak goreng curah sekarang Rp11.500/liter (internet)
TERKAIT:
   
 
Jakarta, Riaueksis.com – Pemerintah, hari ini, Selasa (01/02/2022) resmi memberlakukan harga minyak goreng bersubsidi dengan kemasan curah Rp 11.500. Sebelumnya sudah diberlkaukan harga minyak goreng kemasan premium Rp14/000/liter.

Kebijakan itu dikeluarkaan Kementerian Perdagangan RI. Hargaa tersebut merupkan harga eceran tertinggi (HET) untuk minyak goreng curah, kemasan sederhana, dan premium.

Rinciannya, harga eceran tertinggi (HET) untuk minyak goreng yaitu di kemasan curah Rp 11.500/liter, kemasan sederhana Rp 13.500/liter, dan kemasan premium Rp 14.000/liter. Harga terbaru ini juga sudah termasuk pajak, sehingga tidak ada jarak harga yang berbeda dari ketentuan ini.

"Seluruh harga sudah termasuk PPN di dalamnya," kata Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi dalam konferensi pers beberapa waktu lalu.

Selain itu, Lutfi juga mengatakan pemerintah akan memberikan sanksi kepada pelaku usaha yang melanggar atau tidak sesuai dengan ketentuan harga terbaru untuk minyak goreng ini.

"Pemerintah akan mengambil langkah-langkah hukum yang sangat tegas kepada seluruh pelaku usaha yang tidak patuh atau mencoba melanggar ketentuan ini," ucapnya.

Pemerintah sendiri berharap dengan pemberlakuan minyak goreng subsidi itu, bisa membuat harga minyak goreng dipasaran kembali stabil. (asih)





Berita Lainnya :
 
  • PHR Berhasil Tambah Produksi Minyak dari Lapangan Tua Blok Rokan
  • Wiwik Widaningsih dan Pengurus PWI Siak Periode 2023-2026 Resmi Dilantik
  • Yayasan Kemala Bhayangkari Polda Riau Gelar Syukuran HUT ke-44 dan Dukung Program Generasi Emas 2045
  • PWI Riau Terima Surat Dukungan Resmi untuk HPN 2025 Oleh Pemprov Riau
  • Antusias Siswa SMA Pekanbaru Mengenal Asal Usul Migas Lewat PHR Journey Room
  • Buka Perlombaan PP-PAUD se-Provinsi Riau, Berikut Pesan Adrias Hariyanto
  • Munas BEM SI Ke-XVII, Kapolda Riau : Momentum Calon Pemimpin Masa Depan Berdiskusi untuk Bangsa dan Negara
  • Sepakat Lahirkan Kembali BUMD, Pansus BLJ Optimis Terbitkan Perda Baru
  • Sesuai Mekanisme yang Berlaku, Rekomendasi DPRD diterima oleh Pemkab Bengkalis
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved