Senin, 31/08/20
 
Coffee Morning Pejabat Pemkab Pelalawan
Gelak Tawa Warnai Rapat Pembahasan Pelatihan Kantor Sendiri

anas | Pelalawan Kab
Senin, 19/03/2018 - 23:27:09 WIB
Kantor Bupati Pelalawan
TERKAIT:
   
 
Pangkalan Kerinci (RiauEksis.Com) - Ada yang berbeda pada Coffee morning pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pelalawan, di auditorium lantai III Kantor Bupati Pelalawan hari i ni, Senin, 19 Maret 2018.

Gelak tawa mewarnai rapat yang membahas Pelatihan Kantor Sendiri dengan agenda tata cara menyusun Laporan Kinerja (LKj) bagi pejabat eselon II dan III, yang mendatangkan pemateri dari Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.

Kepala Dinas Pertanian dan Tahanan Pangan (Kadistan) Pelalawan, Syahfahlevi kemudian maju untuk mempresentasikan laporan kinerja Distan dan seketika ia menjelaskan slide demi slide dari layar.

Presentasi Fahlevi diwarnai suara berisik dari peserta hingga tak lama disertai tawa dengan kalimat nyeleneh. Pasalnya, slide yang disajikan Fahlevi dalam presentasinya tak terlihat jelas meski sudah menggunakan infocus. Bahkan Fahlevi yang hanya berjarak tiga meter dari slide tak bisa membacanya dengan jelas.

"Tak nampak do," teriak seorang peserta rapat yang berada di barisan kanan depan.

Presentasi pun semakin riuh oleh tawa para pejabat. Sementara teknisi berupaya memperjelas tampilan slide, Fahlevi masih terus berusaha menjelaskan dengan terbata-bata.

Keriuhan kembali terjadi saat seorang pejabat lainnya kembali berteriak mengeluhkan slide yang masih tak tampak jelas itu. "Indak nampak do," teriaknya.

Hingga akhirnya, Fahlevi melanjutkan presentasi melalui teks tertulis. Padahal, slide masih terus berjalan dengan gambar yang samar. (nas)



sumber: riauonline.co.id   





Berita Lainnya :
 
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • 5.274 JCH Riau Mulai Diberangkatkan 12 Mei 2024
  • Kapolda Riau adakan Halal Bihalal bersama PD IV KBPP POLRI dan IKAL Propinsi Riau
  • Lantik Pengurus PWI Kuansing, Raja Isyam : Jaga Nama Baik Organisasi dan Selalu Kritik
  • Lolos Semifinal Piala Asia U-23 2024, Indonesia Cetak Sejarah
  • Halal Bihalal Polresta Pekanbaru, 2 Personil Terima Tiket Umroh dari Kapolda Riau
  • Indosat Ooredoo Hutchison Catat Lonjakan Trafik Data Sebesar 17% Sepanjang Hari Raya Idulfitri
  • Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan
  • Hari Kartini, PHR Junjung Tinggi Kesetaraan dalam Berkontribusi Bagi Negeri
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved