Senin, 31/08/20
 
Lionel Messi Gabung Inter Milan Susul Christiano Ronaldo Ke Seri A?

Putra | Olahraga
Selasa, 24/07/2018 - 15:26:53 WIB
Lionel Messi
TERKAIT:
   
 
RiauEksis.com, Milan - Tak terbayangkan kalau Lionel Messi benar ke Inter Milan menyusul Cristiano Ronaldo yang gabung Juventus. Perang bintang dua klub raksasa itu, bisa terulang lagi.

Rumor Inter Milan berminat pada Messi diembuskan oleh CEO Pirelli Marco Tronchetti Provera.

"Saya harap Suning, setelah masalah Financial Fair Play, akan menyetujuinya, bisa membuat rekrutan penting. Messi? Bagaimana bisa bilang tidak untuk Messi?" kata Tronchetti Provera.

Kedatangan Messi ke Italia, jika benar terjadi, akan menggairahkan Serie A ke level yang sudah lama tidak pernah mereka rasakan lagi. Serie A dalam satu dekade lebih ke belakang kalah jauh dengan Premier League dan La Liga Primera.

Sudah sangat lama dua pemain terbaik dunia (pemilik Ballon d'or dan runner up-nya) berada di Italia dalam satu musim. Kali terakhir itu terjadi adalah di tahun 1993.

Ketika itu ada Roberto Baggio yang jadi pemain terbaik bersama Juventus. Posisi kedua menjadi milik Dennis Bergkamp, yang berseragam Inter Milan.

Dalam beberapa musim setelahnya beberapa pemain terbaik dunia datang dari Serie A. Di tahun 1995 ada George Weah (AC Milan), Ronaldo (Inter) di tahun 1997, Zinedine Zidane (Juventus) pada 1998, Pavel Nedved (Juventus) di 2003, Andriy Shevchenko (AC Milan) pada 2004, dan terakhir Kaka (AC Milan) pada 2007.

Sejak Baggio dan Bergkamp, tak pernah lagi pemain terbaik dunia bermain dan runner up-nya bermain di Serie A pada musim yang sama. Hanya pada beberapa kesempatan ada pemain dari Serie A yang secara berbarengan berada di posisi tiga besar.

Padahal sebelum tahun 1993 sepakbola Italia berjaya dengan menghasilkan pemain-pemain yang meraih penghargaan terbaik di dunia. Dari 1987 sampai 1990 pemain terbaik dunia datang dari Serie A. Bahkan pada 1988-1990, tiga teratas pemain terbaik dunia main di Italia.****(ptr)





Berita Lainnya :
 
  • HMI Komisariat Unilak Adakan Seminar TeknologiĀ 
  • Pemusnahan Barang Bukti Narkoba Jaringan Internasional, Kapolda Riau : Sikat Habis Kampung Narkoba
  • Seleksi Calon Polisi, Ribuan Peserta Padati Mapolda Riau
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • 5.274 JCH Riau Mulai Diberangkatkan 12 Mei 2024
  • Kapolda Riau adakan Halal Bihalal bersama PD IV KBPP POLRI dan IKAL Propinsi Riau
  • Lantik Pengurus PWI Kuansing, Raja Isyam : Jaga Nama Baik Organisasi dan Selalu Kritik
  • Lolos Semifinal Piala Asia U-23 2024, Indonesia Cetak Sejarah
  • Halal Bihalal Polresta Pekanbaru, 2 Personil Terima Tiket Umroh dari Kapolda Riau
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved