Senin, 31/08/20
 
Warga Desa Baru Siak Hulu Temukan Granat di Tumpukan Material Pasir Sungai

Ridwan alkalam | Hukum
Sabtu, 09/09/2017 - 03:08:17 WIB

TERKAIT:
   
 
SIAK HULU (riaueksis.com) - Warga Desa Baru Kecamatan Siak Hulu, (Jumat 8/9) sore sempat dihebohkan dengan penemuan sebuah granat nenas pada tumpukan material batu dan pasir, milik PT Citra Hokiyana Triutama yang bergerak dibidang konstruksi jalan yang berlokasi di jalan raya Pasir Putih dekat SPBU Desa Pasir Putih.

Sekira pukul 16.30 WIB sore, Kanit Reskrim Polsek Siak Hulu Iptu Marupa Subarani mendapat laporan dari warga bernama Karyo salah seorang karyawan PT Citra Hokiyana Triutama yang memberitahukan tentang penemuan sebuah granat nenas di areal tempatnya bekerja.

Mendapat laporan ini, Kanit Reskrim Polsek Siak Hulu bersama anggota Polsek lainnya langsung mendatangi lokasi tersebut. Saat tiba di TKP terlihat sebuah granat nenas dalam kondisi berkarat dan diduga masih aktiv telah diamankan di depan Kantor Citra.

Kemudian anggota Polsek mengamankan lokasi itu dengan memasang police line serta meminta warga menjauh dari benda ini sambil menunggu Tim Jihandak Brimob Polda Riau.

Berdasarkan keterangan saksi bahwa yang pertama kali menemukan granat ini adalah Manik yang sedang bekerja di bagian pemecah batu. Saat itu dia tengah memilih batu-batu besar untuk dimasukkan kedalam alat pemecah batu, kemudian terlihat olehnya sebuah granat dalam tumpukan batu dan pasir sungai ini.

Oleh Manik benda ini diambil dan dibawa ke depan kantor PT Citra lalu memberitahukannya kepada Karyo selaku karyawan PT Citra dan selanjutnya temuan ini dilaporkan ke Polsek Siak Hulu.

Kapolsek Siak Hulu Kompol Vera Taurensa Ss.MH saat dikonfirmasi membenarkan temuan granat ini.  Disampaikan Kapolsek bahwa granat ini telah diamankan dan dibawa oleh Tim Jihandak Brimob Polda Riau, dan kini lokasi ini telah aman.(wan)





Berita Lainnya :
 
  • Seleksi Calon Polisi, Ribuan Peserta Padati Mapolda Riau
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • 5.274 JCH Riau Mulai Diberangkatkan 12 Mei 2024
  • Kapolda Riau adakan Halal Bihalal bersama PD IV KBPP POLRI dan IKAL Propinsi Riau
  • Lantik Pengurus PWI Kuansing, Raja Isyam : Jaga Nama Baik Organisasi dan Selalu Kritik
  • Lolos Semifinal Piala Asia U-23 2024, Indonesia Cetak Sejarah
  • Halal Bihalal Polresta Pekanbaru, 2 Personil Terima Tiket Umroh dari Kapolda Riau
  • Indosat Ooredoo Hutchison Catat Lonjakan Trafik Data Sebesar 17% Sepanjang Hari Raya Idulfitri
  • Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved