Senin, 31/08/20
 
PKS Riau Siapkan Plan B Untuk Ayat Cahyadi Agar Maju Sebagai Calon Walikota Pekanbaru

am | Politik
Selasa, 31/05/2016 - 21:06:02 WIB
Markarius Anwar
TERKAIT:
   
 
Pekanbaru (RiauEksis.Com) - Bendahara DPW PKS Riau, Markarius Anwar pada Selasa (31/5/16) mengatakan partainya mulai menyiapkan plan B untuk Ayat Cahyadi agar maju sebagai calon walikota Pekanbaru dalam Pilwako Pekanbaru yang digelar Februari 2017 mendatang.

Menurut Sekretaris Komisi E DPRD Riau ini, langkah tersebut diambil partainya karena mengingat belum adanya kepastian dari walikota saat ini, Dr Firdaus MT untuk berpasangan kembali dengan Ayat Cahyadi pada Pilwako Pekanbaru.

Dalam hal ini, PKS Riau masih mengharapkan Dr Firdaus-Ayat Cahyadi agar bisa berpasangan kembali dalam memimpin Kota Pekanbaru.

"Kita masih menunggu Pak Firdaus, kita belum mendapatkan kepastian dari beliau walapun pendekatan sudah dilakukan," kata Markarius Anwar.

Untuk itu, jelasnya, jika tidak ada kejelasan, maka PKS Riau akan menyiapkan Ayat Cahyadi sebagai calon walikota Pekanbaru. DPP PKS selaku penguasa partai sudah menyetujui hal tersebut.

"DPP PKS sudah menginstruksi untuk memenangkan Ayat Cahyadi dalam Pilwako Pekanbaru. Arahannya sampai saat ini, bagaimana Pak Ayat ini bisa melanjutkan berpasangan kembali dengan Pak Firdaus," ungkapnya.

Untuk menghadapi kemungkinan pasangan Firdaus-Ayat Cahyadi tidak bisa berpasangan kembali dalam Pilwako, maka pihaknya juga tengah melakukan komunikasi politik dengan sejumlah partai politik yang ada di Kota Pekanbaru.

"Sebagai partai politik, tentu kita tidak mau ketinggalan perahu. Jangan sampai kita tidak berlayar, makanya kita sudah jalin komunikasi dengan beberapa partai politik dan sudah melakukan pertemuan-pertemuan dengan mereka," tutupnya. (re/rt)






Berita Lainnya :
 
  • Ini Pesan Kapolda Riau Saat Safari Ramadhan di Masjid Muthmainnah
  • Bupati Kasmarni Khatam Bersama Para Santri Penghafal Qur'an
  • Polda Riau Gelar Rapat Lintas Sektoral Operasi Ketupat Lancang Kuning 2024
  • Indosat Ooredoo Hutchison Ajak Masyarakat Bersama Rayakan Indah Ramadan Lewat Gerakan Sosial dan Pemberdayaan Ekonomi Lokal
  • Ditresnarkoba Polda Riau Gerebek Rumah di Pangeran Hidayat Pekanbaru, Puluhan Butir Pil Extasi di Amankan
  • Konservasi Gajah PHR Mendunia, Raih Green World Environment Awards 2024 di Brasil
  • Bupati Bengkalis Serahkan LKPD Unaudited Tahun 2023 ke BPK RI Riau
  • PT SPR Serahkan Laporan Tahunan Tatakelola Informasi Publik ke KI Riau
  • Ditresnarkoba Polda Riau Gagalkan Penyelundupan Narkoba Senilai Rp32 Miliar
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved