Senin, 31/08/20
 
Banyak Kader Gerindra Pindah ke PKB Pekanbaru Dipimpin Taufik Arrakhman

| Politik
Minggu, 21/11/2021 - 10:35:12 WIB
Taufik Arrakhman
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU, Riau eksis.com- DPC PKB Pekanbaru ini dibawah pimpinan Taufik Arrakhman, melakukan hal konsolidasi internal partai menjelang Pemilu 2024. Dan dikabarkan banyak kader Gerindra pindah ke PKB.

Karena diketahui, Taufik Arrakhman ini sebelumnya tercatat sebagai kader dari  Gerindra serta pernah menjadi anggota DPRD Riau Dapil Kota Pekanbaru. Pada saat ini fokus untuk membenahi kondisi internal di PKB terlebih dahulu. Di sebab saat ini dengan posisi nol kursi di DPRD Kota Pekanbaru.

Kepada wartawan, Taufik Arrakhman ini mengatakan, bahwa dengan posisi nol kursi di DPRD Kota Pekanbaru, pihaknya masih fokus untuk membenahi kondisi internal partai terlebih dahulu. "Kita juga perkuat internal, sambil mencari orang-orang yang siap bertarung di Pileg 2024 mendatang" katanya.

Saat ini sudah menyusun kepengurusan di 15 Pimpinan Anak Cabang (PAC) se-Kota Pekanbaru, dan semuanya melalui proses penunjukan langsung oleh DPC, atau bukan Musyawarah Anak Cabang (Musancab). PAC-PAC mayoritas berisi  orang-orang baru di PKB, tetapi mereka berpengalaman konstelasi politik.

"PAC-PAC tersebut, mayoritas berisikan  orang-orang baru di PKB, tetapi mereka sudah berpengalaman dalam konstelasi politik. Bahkan tidak sedikit juga berasal dari Gerindra. Intinya kita (PKB) terbuka kepada siapa saja yang mau, dan serta membesarkan PKB di Pekanbaru. Yakni kinerja mereka akan terus dipantau oleh DPC dan DPW," ujarnya.

Sebagai informasi, Taufik Arrakhman ini  sudah ditunjuk sebagai Ketua DPC PKB Pekanbaru pasca PKB Pekanbaru gagal meraih kursi di Pileg 2019 lalu. Taufik ini diberi kebebasanya oleh DPW PKB Riau didalam membenah struktur partai. Dan nama Taufik Arrakhman tidak asing bagi masyarakat di Kota Pekanbaru. (Nisa)





Berita Lainnya :
 
  • PHR Berhasil Tambah Produksi Minyak dari Lapangan Tua Blok Rokan
  • Wiwik Widaningsih dan Pengurus PWI Siak Periode 2023-2026 Resmi Dilantik
  • Yayasan Kemala Bhayangkari Polda Riau Gelar Syukuran HUT ke-44 dan Dukung Program Generasi Emas 2045
  • PWI Riau Terima Surat Dukungan Resmi untuk HPN 2025 Oleh Pemprov Riau
  • Antusias Siswa SMA Pekanbaru Mengenal Asal Usul Migas Lewat PHR Journey Room
  • Buka Perlombaan PP-PAUD se-Provinsi Riau, Berikut Pesan Adrias Hariyanto
  • Munas BEM SI Ke-XVII, Kapolda Riau : Momentum Calon Pemimpin Masa Depan Berdiskusi untuk Bangsa dan Negara
  • Sepakat Lahirkan Kembali BUMD, Pansus BLJ Optimis Terbitkan Perda Baru
  • Sesuai Mekanisme yang Berlaku, Rekomendasi DPRD diterima oleh Pemkab Bengkalis
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved