Pelalawan (RiauEksis.Com) - Rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara Pilkada Kabupaten Pelalawan, Riau memutuskan pasangan Harris-Zardewan keluar sebagai pemenang. 
Pelalawan (RiauEksis.Com) - Rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara Pilkada Kabupaten Pelalawan, Riau memutuskan pa" />


Senin, 31/08/20
 
Calon Petahana Diputuskan Menang Tipis di Kabupaten Pelalawan, Pesaing akan Menggugat ke MK

mu | Politik
Kamis, 17/12/2015 - 15:35:39 WIB
Pasangan HM Harris-Zardewan bersama rombongan
TERKAIT:
   
 
Pelalawan (RiauEksis.Com) - Rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara Pilkada Kabupaten Pelalawan, Riau memutuskan pasangan Harris-Zardewan keluar sebagai pemenang. 

Namun calon bupati petahana ini belum bisa bernapas lega karena perolehan suara selisihnya kecil. Bahkan atas putusan KPU Zukri Misran-Abdul Anas Badrun menyatakan akan melakukan upaya gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK).

Hasil pleno menyatakan pasangan nomor urut 1, Harris-Zardewan memperoleh 68.618 suara atau 50,57 suara sah. Sementara untuk pasangan nomor urut 2, Zukri Misran-Abdul Anas mendapat  67.080 suara atau 49,43% dari 135.698 suara sah.

Ini artinya bahwa hasil Pilkada Pelalawan 9 Desember lalu selisih  hanya terpaut tipis, 1.538 suara atau, 1,13 %

"Kita melihat selama Pilkada banyak kecurangan yang merugikan pihak kita. Oleh karena itu kita memutusakan untuk melakukan gugatan ke MK," kata calon bupati Pelalawan Zukri Misran, Kamis (17/12/15).

Pasangan yang diusung PDI Perjuangan ini menyatakan memiliki bukti kuat adanya kecurangan selama pilkada. Kecurangan ini disinyalir membuat suaranya mereka berkurang. "Apa bukti kecurangannya, akan kita jelaskan nanti pada sidang MK," ucapnya.

Namun demikian, dia mengucapkan terimakasih kepada warga Pelalawan yang telah memberikan suaranya kepada pasangan Zukri Misran-Abdul Anas.

"Kita semua senang Pilkada di Pelalawan berjalan lancar. Kita berterimakasih kepada semua pihak yang terlah mensukseskan jalannya demokrasi," ucapnya. (re/sn)





Berita Lainnya :
 
  • Bupati Kasmarni Khatam Bersama Para Santri Penghafal Qur'an
  • Polda Riau Gelar Rapat Lintas Sektoral Operasi Ketupat Lancang Kuning 2024
  • Indosat Ooredoo Hutchison Ajak Masyarakat Bersama Rayakan Indah Ramadan Lewat Gerakan Sosial dan Pemberdayaan Ekonomi Lokal
  • Ditresnarkoba Polda Riau Gerebek Rumah di Pangeran Hidayat Pekanbaru, Puluhan Butir Pil Extasi di Amankan
  • Konservasi Gajah PHR Mendunia, Raih Green World Environment Awards 2024 di Brasil
  • Bupati Bengkalis Serahkan LKPD Unaudited Tahun 2023 ke BPK RI Riau
  • PT SPR Serahkan Laporan Tahunan Tatakelola Informasi Publik ke KI Riau
  • Ditresnarkoba Polda Riau Gagalkan Penyelundupan Narkoba Senilai Rp32 Miliar
  • SMSI Riau Gelar Buka Puasa Bersama, Luna: Mari Terus Kita Rajut Kekompakkan
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved