Senin, 31/08/20
 
Inilah Arti Logo Munas ke-4 PKS di Depok

mu | Politik
Selasa, 01/09/2015 - 01:29:36 WIB
Logo Munas ke-4 PKS di Depok
TERKAIT:
   
 
Jakarta (RiauEksis.Com) - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) akan menggelar Musyawarah Nasional (Munas) ke-4 di Depok, Jawa Barat pada 14-15 September 2015 mendatang. Munas kali ini menggunakan logo yang terinspirasi dari filosofi padi.

"Seperti padi, semakin berisi semakin merunduk. Simbol ini menunjukkan kerendahan hati. Dengan kerendahan hati itu kita berkhidmat untuk rakyat," kata Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Taufik Ridlo dalam rilis yang diterima watawan, Senin (31/8).

Ketua Panitia Penyelenggara Munas ke-4 PKS ini mengemukakan panitia mengadakan sayembara  untuk memilih logo Munas ke- 4 PKS. Panitia juga ingin melibatkan kader, simpatisan dan masyarakat dalam menyukseskan Munas ke-4 PKS.

Dari sekian banyak karya yang masuk ke meja panitia, lanjutnya, akhirnya dipilihlah logo dengan simbol padi ini. "Kreasi dari kader ada tiga puluhan dan dipilih logo padi ini," kata Taufik.

PKS akan menggelar Munas ke-4 pada 14-15 September 2015 di Depok, Jawa Barat. Salah satu agenda penting Munas ke-4 PKS adalah pengukuhan struktur Dewan Pengurus Pusat (DPP) PKS masa bakti 2015-2020. (rec)





Berita Lainnya :
 
  • Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan
  • Hari Kartini, PHR Junjung Tinggi Kesetaraan dalam Berkontribusi Bagi Negeri
  • Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop ''Publisher Rights'' Bersama Ketua Dewan Pers
  • Camat Mandau Dorong Pembentukan DPW IKA Plus Bengkalis, Freddy Antoni Terpilih Sebagai Ketua
  • Rumah Sakit Alihkan Pasien Belum Aktif UHC ke Umum, Diskes Pekanbaru Ancam Putus Kerjasama
  • Pemkab Bengkalis Terus Pacu Percepatan Pembangunan Jembatan Bengkalis-Bukit Batu
  • Bupati Kasmarni Harap Kepala Sekolah Fokus dan Optimalkan Kinerja Demi Kemajuan Pendidikan
  • Taklimat Akhir Audit Kinerja Itwasda Polda Riau, Kapolda: Kalau Tidak Betul Segera Ganti
  • Kapolda Riau :" Banggalah Jadi Wartawan, Karena Wartawan itu Orang -Orang Cerdas"
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved