Senin, 31/08/20
 
Kanwil Kemenag Provinsi Riau Tetapkan Biaya Haji 2015 Sebesar Rp 34 Juta Per Orang

mu | Religi
Selasa, 02/06/2015 - 16:46:44 WIB
ilustrasi
TERKAIT:
   
 
Pekanbaru (RiauEksis.Com) - Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Riau menetapkan besaran Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) tahun 2015 untuk daerah tersebut. Biayanya sebesar Rp 33.984.576 atau mendekati Rp34 juta per orang.

"Mulai kemarin atau 1 Juni merupakan waktu pelunasan BPIH hingga 30 Juni mendatang. Besaran BPIH untuk Riau tahun ini berjumlah Rp33.984.576," kata Kepala Bidang Pelayanan dan Informasi Haji dan Umrah Kanwil Kemenag Provinsi Riau, Muhammad Aziz di Pekanbaru, Selasa (2/6).

Dia mengatakan, besaran BPIH yang mencapai Rp 34.000.000 per orang atau kurang Rp 15.424 tersebut wajib dilunasi para jamaah calon haji untuk tahap pertama hingga 30 Juni 2015 sesuai peraturan menteri agama.

BPIH sebesar itu akan digunakan untuk biaya keseluruhan penyelenggaraan haji yang ditetapkan sebesar 2.717 dolar AS. Biaya antara lain untuk tiket pesawat pergi pulang, pemondokan jamaah selama berada di Madinah maupun Mekkah dan lain sebagainya.

Kanwil Kemenag Provinsi Riau sebelumnya telah menerima Peraturan Mentri Agama (PMA) Nomor 28 tahun 2015 tentang jadwal pelunasan BPIH bersamaan dengan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 64 tahun 2015 terkait besaran BPIH tahun 2015.

Pihaknya mengimbau kepada seluruh jemaah calon haji tahun 2015 yang telah masuk dalam kuota haji, untuk segera melakukan pelunasan BPIH sesuai jadwal yang telah ditentukan.

"Bagi jemaah yang masuk dalam kuota haji, untuk dapat melakukan pelunasan hingga 30 Juni nanti. Namun jika dinyatakan tidak dapat berangkat tahun ini karena suatu sebab, maka akan digantikan jemaah lain yang masuk dalam daftar tunggu haji," katanya.

Berdasarkan data Kanwil Kemnag Provinsi Riau tahun 2015, daerah tersebut kembali mendapat kuota haji sebanyak 4.008 orang jamaah atau berkurang 28 orang dari total 4.036 orang jamaah tahun 2014. (rec)





Berita Lainnya :
 
  • Ini Pesan Kapolda Riau Saat Safari Ramadhan di Masjid Muthmainnah
  • Bupati Kasmarni Khatam Bersama Para Santri Penghafal Qur'an
  • Polda Riau Gelar Rapat Lintas Sektoral Operasi Ketupat Lancang Kuning 2024
  • Indosat Ooredoo Hutchison Ajak Masyarakat Bersama Rayakan Indah Ramadan Lewat Gerakan Sosial dan Pemberdayaan Ekonomi Lokal
  • Ditresnarkoba Polda Riau Gerebek Rumah di Pangeran Hidayat Pekanbaru, Puluhan Butir Pil Extasi di Amankan
  • Konservasi Gajah PHR Mendunia, Raih Green World Environment Awards 2024 di Brasil
  • Bupati Bengkalis Serahkan LKPD Unaudited Tahun 2023 ke BPK RI Riau
  • PT SPR Serahkan Laporan Tahunan Tatakelola Informasi Publik ke KI Riau
  • Ditresnarkoba Polda Riau Gagalkan Penyelundupan Narkoba Senilai Rp32 Miliar
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved