Senin, 31/08/20
 
Jumlah Hewan Kurban Masjid Raya An-Nur Pekanbaru Menurun Drastis

Ridwan Alkalam | Riau
Kamis, 31/08/2017 - 15:29:35 WIB
Kuyrban di Masjid Raya Annur Pekanbaru tahun lalu
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU (riaueksis.com) - Jumlah hewan kurban di Masjid Raya Annur Pekanbaru pada Idul Adha tahun ini menurun sangat drastis. Panitia kurban pun kebingungan membagikan kupon daging kurban karena sampai saat ini panitia baru menerima sumbangan hewan kurban sebanyak dua ekor sapi dan dua ekor kambing.

Jumlah ini terbilang sedikit dibanding tahun lalu sumbangan hewan kurban mencapai enam ekor dan 72 ekor kambing. Karena itu, dari seribu kupon yang sudah disiapkan panitia bisa saja dikurangi, jika memang jumlahnya kurang dari yang diharapkan.

"Kami pun jadi ragu mau membagi-bagikan kupon. Nanti kita bagi, hewan kurbannya kurang bagaimana membaginya," kata Sekretaris Panitia Idul Adha dan Kurban Mesjid Raya An-Nur Pekanbaru, Sukmadi, Kamis (31/8/17).

Ada pun dua ekor sapi yang sudah dipastikan disumbangkan sebagai hewan kurban tersebut dari Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman dan Kapolda Riau Irjend Pol Zulkarnain Adinegara. Sementara sumbangan hewan kurban dari Presiden Joko Widodo, Sukmadi mengaku belum ada kepastian meski sudah mendengar sebelumnya.

"Itu persoalannya, biasanyakan dua atau tiga hari jelang Idul Adha sudah jelas sumbangannya apa, siapa penyumbangnya. Kita administrasinya sudah dapat. Ini saja sumbangan dua ekor kita baru menerima lisan, tapi memang ini insya Allah sudah pastikan," ungkap Sukmadi, dilansir riauterkini.com.

Selain itu, Sukmadi mengaku mencoba 'jemput bola' dengan menelpon kepada sejumlah pejabat dan jemaah. Diantaranya Ketua DPRD Riau melalui sekretariat, tapi belum ada kepastian.

Begitu juga sejumlah jemaah yang biasa menyumbangkan hewan kurbannya. Rupanya panitia mendapatkan jawaban yang sama belum ada kepastian, ada pula yang telah menyumbangkan hewan kurban ke tempat lain.

"Mungkin saja sumbangan hewan kurban yang ada itu nanti bertambah. Karena jumlah inikan baru yang diterima terkonfirmasi melalui panitia. Tapi mudah-mudahan kita harapkan bertambah lagi," ujar Sukmadi. (wan)






Berita Lainnya :
 
  • Indosat Ooredoo Hutchison Catat Lonjakan Trafik Data Sebesar 17% Sepanjang Hari Raya Idulfitri
  • Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan
  • Hari Kartini, PHR Junjung Tinggi Kesetaraan dalam Berkontribusi Bagi Negeri
  • Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop ''Publisher Rights'' Bersama Ketua Dewan Pers
  • Camat Mandau Dorong Pembentukan DPW IKA Plus Bengkalis, Freddy Antoni Terpilih Sebagai Ketua
  • Rumah Sakit Alihkan Pasien Belum Aktif UHC ke Umum, Diskes Pekanbaru Ancam Putus Kerjasama
  • Pemkab Bengkalis Terus Pacu Percepatan Pembangunan Jembatan Bengkalis-Bukit Batu
  • Bupati Kasmarni Harap Kepala Sekolah Fokus dan Optimalkan Kinerja Demi Kemajuan Pendidikan
  • Taklimat Akhir Audit Kinerja Itwasda Polda Riau, Kapolda: Kalau Tidak Betul Segera Ganti
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved