Senin, 31/08/20
 
Dermaga Pelabuhan DesaTanjung Gadai Ambruk, Warga Tercebur ke Laut

wan | Riau
Selasa, 27/06/2017 - 14:24:29 WIB

TERKAIT:
   
 
TEBINGTINGGITIMUR (riaueksis) - Pelabuhan desa Tanjung Gadai, Kecamatan Tebingtinggi Timur, Kabupaten Kepulauan Meranti, Selasa 27 Juni 2017 ambruk. Kejadian pada pukul 06.55 WIB.

Saksi mata Ali Imron menuturkan, dugaan pertama jembatan pelabuhan rakyat tempat turun naik penumpang ini ambruk karena lapuk. 

Ketika itu beberapa masyarakat ingin berpergian ke Kota Selatpanjang, Ibukota Kabupaten Kepulauan Meranti.

Saat itu speedboat Kepau Jaya Ekspress akan merapat ke Pelabuhan Desa Tanjung Gadai. Ketika tali akan di ikat di pelabuhan desa, jembatan pelabuhan langsung ambruk secara tiba-tiba.

Sekitar belasan orang yang terdiri dari anak anak, ibu ibu, bapak bapak langsung ikut jatuh di pelabuhan tersebut.

Seorang warga desa yang berada di pelabuhan mengalami luka di bagian kepala, serta luka ringan dan anak anak dan ibu ibu yang jatuh ke air mengalami lemas, karena arus air bergelombang

Korban satu orang luka di bagian Kepala, dan beberapa orang lainnya termasuk juga ada beberapa ibu dan bayi mengalami luka ringan. 

"Namun secara keseluruhan nyawa mereka selamat. Evakuasi oleh warga berjalan lancar," tutur saksi mata Ali Imron. (wan)






Berita Lainnya :
 
  • Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop ''Publisher Rights'' Bersama Ketua Dewan Pers
  • Camat Mandau Dorong Pembentukan DPW IKA Plus Bengkalis, Freddy Antoni Terpilih Sebagai Ketua
  • Rumah Sakit Alihkan Pasien Belum Aktif UHC ke Umum, Diskes Pekanbaru Ancam Putus Kerjasama
  • Pemkab Bengkalis Terus Pacu Percepatan Pembangunan Jembatan Bengkalis-Bukit Batu
  • Bupati Kasmarni Harap Kepala Sekolah Fokus dan Optimalkan Kinerja Demi Kemajuan Pendidikan
  • Taklimat Akhir Audit Kinerja Itwasda Polda Riau, Kapolda: Kalau Tidak Betul Segera Ganti
  • Kapolda Riau :" Banggalah Jadi Wartawan, Karena Wartawan itu Orang -Orang Cerdas"
  • Bupati Kasmarni Hadiri Pembukaan MTQ Tingkat Provinsi Riau di Dumai
  • Pj Gubri SF Hariyanto Minta BRS dari BPS Jadi Acuan Pengambilan Kebijakan Ekonomi
  •  
     
     
     
     
    Copyright © 2014-2016
    PT. Surya Cahaya Indonesia,
    All Rights Reserved